Siswa SD/MI di Kecamatan Tengaran Doa Bersama Jelang Ujian Sekolah

TENGARAN, Cakram.net – Dinas Pendidikan Kebudayaan Pemuda dan Olahraga (Disdikbudpora) Kabupaten Semarang menggelar doa bersama yang diikuti perwakilan siswa SD/MI yang ada di Kecamatan Tengaran, Kabupaten Semarang, Sabtu (14/3/2020). Doa bersama yang dilaksanakan di SDN Klero 02 Tengaran ini dalam rangka menghadapi ujian sekolah pada pertengahan April 2020.

Kepala Disdikbudpora Kabupaten Semarang, Sukaton Purtomo Priyatmo mengatakan doa bersama diikuti perwakilan siswa dari 23 SD dan 8 MI yang ada di wilayah Kabupaten Semarang. Kegiatan ini untuk mendoakan siswa kelas 6 yang akan mengikuti ujian sekolah.

“Mudah-mudahan dengan doa bersama ini anak-anak disik di kecamatan Tengaran yang akan menghadapi ujian sekolah mendapatkan hasil memuaskan. Ujian sekolah akan dilaksanakan tanggal 13-16 April 2020,” katanya, Sabtu (14/3/2020).

Menurut Sukaton, soal ujian yang nanti diujikan kepada para siswa dibuat oleh masing-masing sekolah. Disdikbudpora hanya sekadar memberikan rambu-rambu atau kisi-kisi saja.

“Pengembangan kisi-kisi soal ujian dilakukan masing-masing sekolah. Pembuat soal ujian dari masing-masing sekolah, karena yang tahu persis kondisi siswa para guru di sekolah,” jelas Katon, panggilan akrab Sukaton Purtomo Priyatmo.

Selain doa bersama, lanjut Katon, pada kesempatan itu juga ada pembagian makanan sehat berupa biskuit kaleng dari Forum Komunikasi Masyarakat (Forkommas) Jawa Tengah. Pemberian biskuit itu dimaksudkan untuk menambah gizi anak-anak.

Sementara itu, Wakil Bupati Semarang Ngesti Nugraha yang hadir dalam acara doa bersama mengharapkan pelaksanaan ujian sekolah bisa berjalan lancar. Dia juga berharap para siswa dapat menjadi siswa berprestasi dan sukses.

“Kami atasnama pemerintah daerah mendoakan anak-anak SD yang akan melaksanakan ujian sekolah bisa lancar dan senantiasa diberi kesehatan, apalagi saat ini merebak virus corona,” katanya.

Nugraha juga menyampaikan terima kasih kepada Forkommas Jateng yang telah memberikan bantuan 10.000 kaleng biskuit untuk 5.000 anak. “Ini sangat bermanfaat untuk anak-anak. Kita ucapkan banyak terima kasih,” ujarnya. (dhi)

Bagikan:


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *