YOGYAKARTA, Cakram.net – Kunjungan wisata di Taman Pintar semasa libur sekolah mengalami kenaikan melebihi rata-rata, yang di hari biasa sekitar 3.000 orang, naik mencapai 4.500 hingga 5.000 orang per hari.
Hal itu dikatakan Kepala Seksi Kerjasama dan Pemasaran Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pengelolaan Budaya Kota Yogyakarta Karmila, dilansir dari warta.jogjakota.go.id, Senin 10 Juli 2023. Pihaknya menjelaskan, jumlah kunjungan pada libur sekolah akhir tahun ajaran ini naik secara signifikan.
“Libur akhir tahun pelajaran juga bertepatan dengan libur akhir pekan Iduladha kemarin berdampak positif untuk berbagai tempat wisata di Kota Jogja, termasuk bagi Taman Pintar yang bisa dibilang ini merupakan peak season,” jelasnya.
Jumlah kunjungan wisata dihitung sejak minggu pertama libur sekolah dimulai pada pertengahan bulan Juni, lanjutnya. Meski sempat tutup pada 29 Juni, sampai hari ini masih ramai karena sekolah di luar DIY masih dalam masa libur.
“Kalau hari biasa kunjungan didominasi oleh kunjungan wisata study tour dari sekolah, sementara di masa libur sekolah ini banyak dari rombongan keluarga, baik dari wisatawan dari DIY maupun luar wilayah,” ujarnya.