UNGARAN, Cakram.net – Ada yang menarik di antara karangan bunga ucapan selamat atas pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Semarang periode 2025-2030 dari berbagai pihak yang dikirim ke Kantor Bupati Semarang. Dari puluhan karangan bunga yang berjajar di halaman kantor Bupati Semarang, Kamis 20 Februari 2025, terlihat ada tiga tanaman produktif dalam pot dilengkapi dengan tulisan ucapan selamat atas pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Semarang.
Tanaman hidup sebagai pengganti karangan bunga tersebut antara lain berupa bibit tanaman durian dan alpukat. Pengirim bibit tanaman itu tertulis dari Baznas Kabupaten Semarang, Kebersihan dan Pengangkutan Sampah Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Semarang dan Ketua PW Muslimat NU Jateng, Prof Dr Hj Isnawati Hafidz M.Ag.
Ketua Baznas Kabupaten Semarang, Khadziq Faisol menyampaikan pihaknya berniat untuk memelopori pengiriman bibit tanaman produktif. Ia menilai bibit tanaman lebih membawa manfaat tanpa mengurangi rasa hormat dan simpati kepada pihak yang dituju.
“Selain nilai manfaatnya, ada nilai tambah ekonominya bila ditanam dan dirawat dengan baik. Kita berharap hal ini dapat memantik kesadaran semua pihak pentingnya vegetasi di wilayah Kabupaten Semarang,” jelasnya.
Menurut Faisol, kondisi geografis wilayah Kabupaten Semarang berpotensi rawan tanah longsor saat musim hujan maupun kekeringan ketika kemarau. Oleh karena itu, perlu vegetasi dan penghijauan yang baik guna menjaga kelestarian alam.