BOYOLALI, Cakram.net – Sehari jelang puncak Peringatan Hari Desa Nasional (HDN) Tahun 2026, Rabu 14 Januari 2026 digelar Pameran Produk Unggulan Desa di kawasan Kebun Raya Indrokilo Boyolali (KRIB). Pameran dibuka oleh Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal Republik Indonesia (Mendes PDT RI) Yandri Susanto.
Hadir pada kesempatan itu, Wakil Gubernur (Wagub) Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen, Anggota DPR RI Muhammad Hatta, dan Bupati Boyolali Agus Irawan selaku tuan rumah.
Berbagai produk yang dikelola oleh Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) dari seluruh nusantara dipamerkan di stan-stan yang berjajar rapi dalam acara Pameran Produk Unggulan Desa tersebut. Mulai dari makanan dan minuman, pakaian, hingga kerajinan mewarnai stan-stan yang ada.
Menteri Yandri menegaskan produk desa pasti bisa bersaing dan bisa menggerakkan ekonomi di tingkat desa. Menurutnya, saat ini adalah waktu yang tepat untuk menunjukkan potensi desa masing-masing, karena Peringatan HDN 2026 ini akan dihadiri peserta dari seluruh Indonesia dan menjadi sorotan dari berbagai media. “Intinya ini adalah cara kami, untuk memastikan bahwa produk desa itu bisa bersaing,” tegasnya.
Dipilihnya Jawa Tengah dalam hal ini Kabupaten Boyolali sebagai tuan rumah, karena sudah banyak desa-desa yang maju, mandiri dan pemerintah daerah yang mendukung sepenuhnya kemajuan desa.
