UNGARAN, Cakram.net – Sekretaris Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi Kemendikbudristek, Wartanto mengimbau para guru memanfaatkan platform merdeka mengajar guna meningkatkan mutu pembelajaran peserta didik. Aplikasi yang disediakan Kemendikbudristek itu berisi berbagai materi pembelajaran untuk mempermudah guru mengajar sesuai kemampuan dan minat siswa.
Hal itu disampaikan Wartanto usai melakukan audiensi dengan Bupati Semarang Ngesti Nugraha di ruang rapat Bupati Semarang di Ungaran, Senin 25 Juli 2022. Bupati didampingi Kepala Dinas Pendidikan Kebudayaan Pemuda dan Olahraga (Disdikbudpora) Kabupaten Semarang, Sukaton Purtomo Priyatmo.
Menurut Wartanto, kurikulum merdeka merupakan upaya Pemerintah memfasilitasi pemulihan pembelajaran. Sekolah tidak ditargetkan untuk melaksanakan kurikulum itu sesegera mungkin.
“Terpenting, (pengelola) sekolah melakukan refleksi kesiapan dan kondisi apakah sudah saatnya untuk melaksanakan kurikulum itu. Pemerintah daerah bertugas mendorong sekolah melakukannya,” katanya.
Wartanto menjelaskan, substansi kurikulum merdeka adalah memberikan peluang kepada peserta didik untuk memilih pembelajaran sesuai bakat dan minat. Kemudian pihak sekolah memfasilitasi kebutuhan mereka.