JAKARTA, Cakram.net – Ketua Kwarda Jawa Tengah Siti Atikoh Ganjar Pranowo menerima penghargaan Lencana Karya Bakti di peringatan Hari Pramuka ke-62. Penghargaan diserahkan langsung oleh Wakil Ketua Majelis Pembimbing Nasional Pramuka, KH Ma’ruf Amin.
Penyematan dilakukan di Buperta Cibubur, Jakarta, Senin 14 Agustus 2023. Selain upacara Hari Pramuka ke-62, sore itu sekaligus menandai dimulainya Raimuna Nasional XII tahun 2023.
“Alhamdulillah saya dapat penghargaan dari Pak Wapres,” kata Atikoh usai acara.
Perempuan kelahiran Purbalingga itu menuturkan, penghargaan ini merupakan pengakuan atas kinerjanya di kepramukaan. Atikoh menambahkan, penghargaan ini didapat berkat kerjasama tim di Jawa Tengah.
“Ini penghargaan bentuk pengakuan dari kinerja kita dan tentu ini tidak bisa saya raih sendiri. Ini adalah (hasil) kerjasama tim baik kwarda kwarcab dan seluruh adik-adik yang ada di DKD-DKC,” ujarnya.