Hadapi Nataru, Pemkot Yogyakarta Pastikan Stok Pangan Tersedia

YOGYAKARTA, Cakram.net – Pemerintah Kota Yogyakarta memastikan stok pangan tersedia untuk menghadapi libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023-2024. Termasuk potensi peningkatan permintaan kebutuhan pangan di masa kampanye pemilu. Stok pangan terutama beras dipastikan tersedia cukup karena sampai kini suplai beras sudah melebihi dari kebutuhan beras di Kota Yogyakarta.

Menurut Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kota Yogyakarta, Sukidi, seluruh pangan yang diampu Dinas Pertanian dan Pangan Kota Yogyakarta dan Badan Pangan Nasional (Bapanas) dipastikan stok tersedia. Misalnya beras, gula pasir dan telur ayam. “Stok pangan atau ketersediaan pangan di Kota Yogyakarta sampai akhir tahun Insya Allah cukup,” kata Sukidi, dilansir dari warta.jogjakota.go.id, Senin 13 November 2023.

Ia mengungkapkan, ketersediaan atau stok pangan di Kota Yogyakarta dilakukan dengan cadangan pangan, kegiatan bantuan pangan dan gerakan pangan murah. Sampai tahun 2023 Pemkot Yogyakarta sudah memiliki cadangan beras mencapai sekitar 65,05 ton yang disimpan bekerja sama dengan PT Tarumartani.

Untuk kegiatan bantuan pangan dan gerakan pangan murah, lanjutnya, sudah diadakan di kemantren-kemantren di Kota Yogyakarta. Bantuan pangan menyasar keluarga penerima manfaat yang sudah terdata di Kementerian Sosial. Sedangkan gerakan pangan murah untuk masyarakat umum penduduk Kota Yogyakarta.

Selain itu, suplai beras sudah melebihi rata-rata kebutuhan beras di Kota Yogyakarta, sehingga ada stok. Sukidi menyebut kebutuhan beras di Kota Yogyakarta dalam seminggu mencapai sekitar 1.164 ton. Sedangkan suplai beras ke Kota Yogyakarta dalam seminggu sekitar 1.504 ton.

Sharing:


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *