“Oknum seperti ini adang-adang. Kalau calon korbannya lulus, dia akan meminta pelunasan. Padahal dia tidak bisa melakukan apa pun. Lulus atau tidak, ya, sebenarnya sesuai kemampuan panjenengan mengerjakan soal,” tegasnya.
Kalau ternyata tidak lulus, ungkap Edy, meskipun uang muka dikembalikan, oknum tersebut tidak mengalami kerugian.
Dengan kondisi tersebut, dia meminta para tenaga harian lepas (THL) yang sejauh ini belum bisa lulus seleksi ASN,, untuk mensyukuri pekerjaannya dengan cara bekerja ikhlas.
Kepala Bagian Umum Setda Jepara Anjar Jambore Widodo mengatakan, di lingkungan Setda Jepara saat ini terdapat 79 orang tenaga non-ASN. Selain administrasi, mereka di antaranya bekerja sebagai tenaga kebersihan, sopir, teknisi, pengamanan dalam, hingga pramusaji. (*)